Book a Call

+62821 1793 2648

head office

Jl. Rajawali Barat No.77A, Kota Bandung,

40184

Jl. Kasuari No.9, Kota Bandung, 40184

Jl. Aki Padma Utara No.11, Babakan

Ciparay, Kota Bandung, Jawa Barat

 
 
 
BACA JUGA  Jasa Kelola Sosmed, Siap Bantu Bisnis Berkembang Pesat!

9 Cara Jualan di TikTok untuk Pemula yang Mudah Dilakukan

Cara Jualan di TikTok untuk Pemula

Share

Bagi seller baru di TiKTok, tips atau cara jualan di TikTok untuk pemula layak disimak.

Pasalnya, tips yang ada dapat dijadikan panduan membangun toko di TikTok supaya lebih baik.

Apalagi, para penjual baru umumnya belum mengetahui hal apa saja yang perlu dikembangkan sehingga performa tokonya seakan-akan “stuck”.

Berangkat dari hal tersebut, ulasan berikut akan mencoba mengulas cara jualan di TikTok untuk pemula yang bakal membantu meningkatkan performa toko secara signifikan.

Catat baik-baik, ya!

Table of Contents

Cara Jualan di TikTok untuk Pemula

Ingin Toko Anda Omzetnya Melesat?

MEA Digital Agency siap bantu kelola toko Anda!

1. Pastikan Sudah Daftar Akun ke TikTok Shop

Langkah pertama yang harus dilakukan sebelum mulai berjualan di TikTok sudah tentu adalah mendaftar akun di TikTok Shop.

TikTok Shop merupakan fitur yang memungkinkan penjual untuk menjual produk mereka langsung melalui platform TikTok.

Proses pendaftarannya mudah. Anda cukup masuk ke TikTok Shop Seller Center, lalu daftar menggunakan akun TikTok yang dimiliki.

Setelah itu, penjual perlu melengkapi data toko seperti nama toko, alamat, serta rekening bank yang akan digunakan untuk pencairan dana.

Bila akun TikTok Shop aktif, produk dapat mulai diunggah dan dijual.

2. Melakukan Analisis Algoritma TikTok untuk Memahami Pasar

Cara jualan di TikTok untuk pemula selanjutnya ialah melakukan analisis terhadap algoritma.

Memahami cara kerja algoritma TikTok sangat penting agar konten bisa lebih mudah ditemukan oleh audiens yang tepat.

Sebab, seperti kita tahu bersama, TikTok memiliki sistem yang merekomendasikan konten berdasarkan interaksi pengguna.

Oleh karena itu, seorang penjual perlu memerhatikan tren yang sedang berkembang, jenis video yang sering muncul di For You Page (FYP), serta hashtag yang relevan dengan produk yang dijual.

Kemudian, memahami waktu audiens aktif juga dapat meningkatkan peluang video mendapatkan lebih banyak views.

Biasanya, waktu terbaik untuk mengunggah konten adalah di pagi, siang, dan malam hari ketika banyak pengguna sedang aktif.

3. Temukan Produk yang Cocok dengan Audiens

Cara berjualan di TikTok untuk pemula berikutnya adalah memilih produk yang sesuai denga audiens.

BACA JUGA  Rahasia Sukses: Membangun Kehadiran Online yang Menguntungkan dengan Toko Online Shopee

Menentukan produk yang sesuai dengan pasar sangat penting dalam membangun bisnis di TikTok.

Alasannya karena produk yang sedang tren memiliki potensi besar untuk lebih mudah dijual.

Salah satu cara untuk menemukan produk yang tepat adalah dengan melakukan riset melalui TikTok Shop dan Shopee untuk melihat barang apa saja yang sedang viral dan memiliki permintaan tinggi.

Selain itu, memantau kompetitor juga bisa menjadi strategi yang efektif dalam menentukan produk yang memiliki peluang sukses lebih besar.

Jika produk yang dijual sesuai dengan target pasar dan memiliki daya tarik visual yang kuat, kemungkinan besar akan lebih mudah laris di TikTok.

4. Membuat Konten yang Menarik dan Konsisten untuk Upload

Dalam berjualan di TikTok, konten adalah kunci utama bahkan banyak expert yang mengklaim konten merupakan nyawa di platform ini.

Maka dari itu, konten yang menarik dan konsisten akan meningkatkan eksposur produk ke lebih banyak pengguna.

Sebuah video harus mampu menarik perhatian dalam tiga detik pertama agar pengguna tertarik untuk menonton lebih lama.

Storytelling menjadi salah satu strategi yang efektif dalam membuat konten yang engaging.

Bukan itu saja, penggunaan musik yang sedang tren serta efek-efek visual yang menarik juga dapat meningkatkan daya tarik video.

Konten yang dibuat bisa berupa review produk, unboxing, tutorial cara penggunaan, atau bahkan testimoni pelanggan yang puas dengan produk tersebut.

Dengan rutin mengunggah konten minimal satu hingga tiga kali sehari, kesempatan produk untuk banyak dilihat audiens akan semakin besar.

5. Memaksimalkan Fitur-Fitur TikTok untuk Mengoptimalkan Penjualan (Live Streaming dan Ads)

MEA Digital Agency Sudah Terbukti Membantu Ribuan UMKM di TikTok

Mau juga?

TikTok menyediakan berbagai fitur yang dapat digunakan untuk meningkatkan penjualan, salah satunya adalah live streaming.

Melalui live streaming, penjual dapat berinteraksi langsung dengan calon pembeli, menjelaskan keunggulan produk, serta memberikan promo eksklusif yang hanya berlaku selama siaran berlangsung.

Selain live streaming, penggunaan TikTok Ads juga dapat membantu meningkatkan visibilitas produk.

Dengan menjalankan iklan, produk dapat menjangkau lebih banyak orang dan meningkatkan peluang terjadinya penjualan.

Untuk hasil yang lebih optimal, penting untuk mengkombinasikan live streaming dengan strategi pemasaran melalui iklan berbayar.

BACA JUGA  Jasa Kelola Sosmed, Siap Bantu Bisnis Berkembang Pesat!

Akan tetapi untuk fitur ads kalau bisa jangan diprioritaskan.

Sebab, Anda harus “membakar” uang terlebih dulu untuk menemukan audiens.

Bila modal yang disediakan tidak cukup dan kurang memahami fitur ini, Anda justru bisa merugi.

Oleh karena itu, lebih baik Anda memaksimalkan organik, misalnya dengan sering live dan membuat konten berkualitas.

6. Pakai TikTok Affiliate

Cara jualan di TikTok selanjutnya dengan memaksimalkan peran affiliate TikTok.

Pasalnya, saat ini, TikTok Affiliate adalah salah satu cara efektif untuk meningkatkan penjualan tanpa harus melakukan promosi sendiri.

Dengan affiliate, penjual bisa bekerja sama dengan kreator TikTok yang memiliki banyak pengikut untuk mempromosikan produk mereka.

Nantinya kreator akan mendapatkan komisi dari setiap produk yang berhasil terjual melalui link affiliate mereka.

Untuk memaksimalkan strategi ini, penjual harus menawarkan komisi yang menarik agar lebih banyak kreator tertarik untuk mempromosikan produk mereka.

Selain itu, memilih kreator yang memiliki audiens yang sesuai dengan target pasar juga menjadi faktor penting dalam kesuksesan program affiliate ini.

7. Bangun Profil Toko dengan Baik

Profil toko yang profesional dan terpercaya akan meningkatkan kepercayaan calon pembeli.

Maka dari itu, penting untuk mengatur tampilan profil toko sebaik mungkin.

Foto profil yang digunakan sebaiknya mencerminkan brand atau produk yang dijual, bisa berupa logo atau gambar produk unggulan.

Selain itu, bio toko harus ditulis dengan singkat, tetapi menarik, dengan mencantumkan informasi seperti keunggulan produk, promo khusus, atau ajakan untuk langsung membeli.

Menyediakan link ke TikTok Shop di bio juga akan memudahkan calon pembeli untuk langsung mengakses katalog produk dan melakukan pembelian.

8. Buat Foto dan Deskripsi Produk dengan Meyakinkan

Foto dan deskripsi produk memiliki peran besar dalam menarik minat pembeli.

Gambar produk yang digunakan harus berkualitas tinggi, memiliki pencahayaan yang baik, serta menampilkan produk dengan jelas.

Selain itu, deskripsi produk harus ditulis dengan detail, mencantumkan informasi seperti bahan utama, manfaat, cara penggunaan, dan keunggulan dibandingkan produk lain.

Penggunaan bahasa yang persuasif dalam deskripsi juga dapat meningkatkan peluang konversi penjualan.

BACA JUGA  Jasa FYP Video TikTok yang Profesional Bisa Bikin Brand Kamu Viral?

Sebuah deskripsi yang baik tidak hanya informatif tetapi juga mampu membangun kepercayaan pelanggan terhadap produk.

9. Evaluasi Kinerja Toko secara Berkala

Untuk memastikan strategi yang diterapkan berjalan dengan baik, evaluasi harus dilakukan secara berkala.

Penjual perlu memantau performa konten yang sudah diunggah, melihat video mana yang memiliki engagement tinggi, dan memahami jenis konten apa yang paling menarik minat audiens.

Tak cukup sampai di sana, analisis penjualan juga harus dilakukan untuk mengetahui produk mana yang paling laku dan mana yang kurang diminati.

Bila terdapat strategi yang tidak efektif, Anda perlu melakukan perubahan agar toko terus berkembang dan penjualan meningkat.

Dengan rutin mengevaluasi kinerja, penjual dapat mengoptimalkan strategi mereka untuk mencapai hasil yang lebih baik.

Kesimpulan

Berjualan di TikTok bagi pemula membutuhkan strategi yang tepat agar sukses.

Langkah awal dimulai dengan mendaftar ke TikTok Shop, memahami algoritma TikTok, dan memilih produk yang sesuai dengan tren.

Konten berkualitas yang menarik dan diunggah secara konsisten menjadi kunci utama dalam menarik perhatian calon pembeli.

Selain itu, memanfaatkan live streaming, TikTok Affiliate, dan fitur organik dapat meningkatkan penjualan tanpa harus langsung bergantung pada TikTok Ads.

Profil toko yang profesional serta deskripsi produk yang meyakinkan juga berperan penting dalam membangun kepercayaan pelanggan.

Terakhir, evaluasi berkala perlu dilakukan untuk melihat performa toko dan menyusun strategi yang lebih efektif. Dengan menerapkan langkah-langkah ini secara konsisten, peluang sukses jualan di TikTok akan semakin besar.

Selamat mencoba!

MEA Digital Agency Siap Bantu Kelola Toko Anda

Jika ingin toko Anda dikelola dengan baik agar performanya meningkat dan omzet melesat, MEA Digital Agency adalah solusi terbaik.

Sebagai agency berpengalaman, MEA telah membantu ribuan UMKM di Indonesia mencapai kesuksesan, dengan banyak di antaranya berhasil meraih omzet besar.

Kelebihan utama MEA Digital Agency terletak pada tim ahli yang siap membantu mengoptimalkan strategi bisnis.

Selain itu, MEA juga merupakan partner resmi berbagai platform marketplace besar, termasuk TikTok, yang membuat akses informasi dan layanan yang diberikan lebih akurat, up-to-date, dan berdampak langsung pada penjualan Anda.

***Foto: freepik.com